STATUS COMMENT DAN POOL

Siang Catfizer semua, Maaf banget nih posting ketunda beberapa hari karena kesibukan para bloger. dari team atau kami user catfiz dan saya juga lagi siapin buat seminar besok senin. Jadi curhat dulu nih. Kembali ke topik yang dibahas oleh Mimin malam jum'at kemarin. Masalah Status Comment / lapak dan pool.


Sebenarnya Catfiz adalah  sebuah aplikasi yang simple, berawal dari messenger namun disebut multi guna karena ada chat atau text, voice, photo share, dan file transfer. Kemudian dikembangkan ada fitur status update yang juga diberikan komentar oleh teman. inilah yang kemudian jadi nilai lebih Catfiz sebagai social network.
Untuk private chat saya pikir tidak ada masalah, karena semua sudah paham, itu untuk bicara to person. Nah yang jadi agak rancu adalah status update dan status comment, banyak yang mengira ini jadi grup padahal bukan.
Jadi kalo di status comment tiba-tiba dihapus jangan marah. Karena itu hak yang empun lapak ^_^. Status comment yang paling rame ya disini (CATFIZ TEAM). Nah dikirain status comment itu grup CATFIZ TEAM Jadi mohon maaf pengertiannya kalau status comment adalah hak pribadi dari si empun lapak.
Nah penjelasan malam ini juga mengajak para catfizer untuk memahami karena pengguna Catfiz yang sering kita sebut sebagai CATFIZER adalah trypical pengguna internet Indonesia. Kalau kita perhatikan di kaskus atau media lain kesalah pahaman ini sering terjadi. Jadi ada yang complain misal comment status CATFIZ TEAM rusuh, ada iklah dan sebagainya. Sebenarnya selama kami merasa nyaman tidak papa juga.
Ada juga yang bilang kami jelaskan, bahwa nick name yang saya pakai dengan nama CATFIZ TEAM adalah reprensentasi pertemanan dengan developer, bukan merupakan costomer service. Apalagi kalau pengguna dari luar negeri pas kita tidur ada yang nanya.
Suatu saat bisa jadi CATFIZ TEAM akan dihilangkan. Bukan kami tidak mau berteman. Tapi kalau 60.000 orang berteman dengan CATFIZ TEAM? Udah lebih dari sekedar memimpin kelurahan. 
Dari istilah internet kan ada netiket. Nah mari kita jaga supaya nyaman buat semua, hindari oot apalagi kalo pas ada yang dibahas di salah satu pool. Ada yang menarik yaitu  konsul gigi. Sayang sering ada yang oot dan lebih parah ada yang suka ngobrol diwarung orang tapi tidak permisi. Mestinya buat tanya jawab tentang kesehatan gigi, malah ada yang salam salaman, malah ada yang, yang broadcast iklan, malah ada yang berkata gak jelas Jadi, akhirnya pool yang jadi salah satu tujuan isinya seperti ruang public untuk chat.
Sebenarnya ada juga pool dibuat sebagai ruang konprensi terbatas untuk diskusi suatu topik kayak ruang meating gitu. Jadi selesai topik dibahas ya udah bubar aj. Tapi gak papa ini sekedar saran karena memang ada juga yang kreatif bikin pool ngobrol. Nah kalau disitu silahkan ngobrol deh apa aja karena, oleh pembuat emang mau jadi, tempat ngobrol. Kalau pool sudah berumur 7 hari tidak bisa invite member baru. Yang tau keberadaan pool adalah creator dan member, kami tidak selalu tau catfiz sangat privasi dan rahasia. Dan satu lagi yang tau adalah tuhan.
CATFIZ TEAM dan seluruh developer tidak bisa memantau keberadaan pool apa saja yang ada. Karena Kami sangat privasi tidak ada satu hurufpun yang tertnggal di server catfiz. disamping itu juga untuk menjaga kecepatan transfer.
Kemaren katanya  sampai ramai disini(CATFIZ TEAM) intinya mari kita sama-sama jaga kenyamanan bersama, hindari nyeletuk atau oot di rumah tetangga. Nah lalu kapan dong fitur yang kayak grup atau forum beneran?
Jawabanya, nantikan selalu update berikutnya. makin lengkap, makin padat. Akan ada arena dan colony. Apa itu? makanya tetaplah setia bersama catfiz. Mengapa kuliah sementara disini(Status comment CATFIZ TEAM).
Untuk download aplikasi CATFIZ silahkan masuk www.catfiz.com
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © TKC Media (Team Kreatif Citra Media) 2014